Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerancangan ini dibuat untuk membantu orang tua mencegah degradasi moral pada anak-anak usia 3-6 tahun yang disebabkan oleh globalisasi dan kurangnya quality time. Peran orang tua sangat berpengaruh terhadap persepsi moral anak, khususnya anak usia 3-6 tahun yang mulai dapat berpikir, mencontoh dan memutuskan. Penanaman nilai-nilai yang baik seperti nilai kristiani cocok untuk membentuk persepsi moral anak.
Pemilihan buku interaktif pengantar tidur dipilih karena waktu sebelum tidur adalah waktu yang tepat bagi anak maupun orang tua untuk bisa memiliki quality time. Dengan gambar ilustrasi bergaya kartun, anak tertarik untuk membaca cerita yang memiliki poin moral. Sisi interaktifnya berada di parent’s guide yang dipegang oleh orang tua untuk menambah kualitas bonding.