Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPada tahun ke-17 pelaksanaan Community Outreach Program (COP), mahasiswa Universitas Kristen Petra Surabaya beserta mahasiswa asing bergotong royong membangun infrastruktur Desa Petungwroto yang cukup terbatas. Namun, keterbatasan inilah yang memberikan inspirasi bagi mereka untuk membangun desa. Mereka membuatkan jamban untuk rumah-rumah yang belum memiliki jamban sendiri. Selain itu, untuk membebaskan desa dari kegelapan, tim dari Dongseo University Korea Selatan memberikan sumbangan berupa solar cell dan dua unit listrik tenaga angin. Mereka juga bersama-sama meningkatkan infrastruktur pendidikan di sana dengan membangun ruang kelas untuk SMP di Petungwroto.