Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini dilakukan karena adanya sejumlah masalah pada pengelolaan informasi stok pada CV Plastik, sehingga seringnya terjadi penumpukan barang pada gudang CV Plastik, serta pendataan stok yang tidak dikomputerisasi.
Sistem inventory control yang menggunakan metode Fixed Order Quantity (FOQ) dan forecasting. Metode FOQ mengambil jumlah demand, biaya pengiriman dan rentang waktu pengiriman pada periode tertentu untuk menentukan jumlah order dan reorder point, serta safety stock sehingga pengelolaan stok pada gudang dapat berjalan dengan baik
Hasil penelitian menunjukkan dengan adanya perhitungan FOQ, safety stock, dan ROP dapat digunakan untuk mencegah terjadinya kelebihan stok, stok hilang, stok rusak dan mengantisipasi kehabisan stok. forecasting yang dapat digunakan adalah trend forecasting karena hanya memiliki error sebanyak 6%.