Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Stadion sepak bola di Surabaya

Stadion Sepak Bola di Surabaya merupakan perancangan kembali dari stadion yang sudah ada sebelumnya di lokasi yang sama, yaitu Surabaya Sport Center. Perancangan kembali stadion ini bertujuan untuk mendesain stadion agar memiliki fasilitas-fasilitas sesuai standar Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) sehingga layak menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Selain itu, untuk menjaga keberlanjutan pemakaian stadion, maka perlu adanya keunikan desain dan fasilitas-fasilitas penunjang stadion untuk menarik masyarakat sekitar dan wisatawan lokal maupun mancanegara. Untuk mengakomodasi fungsi tersebut, perancangan stadion ini mengambil pendekatan sistem yang mencakup sistem sirkulasi, keamanan, pencahayaan, spasial, dan struktur. Oleh karena problem struktur cukup kompleks, maka dipilih pendalaman struktur sebagai pemecahan struktur bentang lebar sekaligus memberikan estetika pada bangunan stadion. Bentuk dan karakter tampilan bangunan terinspirasi dari Surabaya Kota Pahlawan yang diinterpretasikan dengan deretan bambu runcing, serta dari lingkungan yang dikembangkan sebagai kawasan rekreasi dengan hutan kota yang diinterpretasikan sebagai deretan batang pohon dan bentuk siluet hutan yang membesar ke atas.

Creator(s)
  • (22416011) PATRICIA MARISSA
Contributor(s)
  • Bisatya Widadya Maer → Advisor 1
  • Riduan Sukardi → Advisor 2
  • Aris Budhiyanto, S.T., M.Sc. → Advisor 3
  • Danny Santoso Mintorogo → Examination Committee 1
  • Altrerosje Asri → Examination Committee 2
  • Elvina Shanggrama Wijaya → Examination Committee 3
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2020
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Laporan Perancangan Arsitektur
Source
Laporan Perancangan Arsitektur No. 03024032/ARS/2020; Patricia Marissa (22416011)
Subject(s)
  • FOOTBALL STADIUMS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject