Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pemanfaatan teknologi cubeacon sebagai media informasi di UK Petra

Seiring dengan perkembangan teknologi saat ini media komunikasi sedang beralih dari media konvensional ke media baru. Walaupun dalam masa peralihan ke media baru, pengguna masih melewatkan beberapa informasi yang telah diberikan berupa buku panduan yang berisikan informasi penting, dan masih bertanya tanya kepada orang lain untuk mendapati informasi tersebut. Untuk mengatasi hal tersebut maka digunakan teknologi Cubeacon untuk membantu memaksimalkan penyebaran informasi dengan mengirimkan informasi pada pengguna saat pengguna menghampiri atau berada di sekitar beacon yang bersangkutan dengan memanfaatkan sinyal Bluetooth yang dipancarkan beacon. Cubeacon adalah sebuah perangkat yang berkomunikasi dengan smartphone dengan memanfaatkan sinyal Bluetooth. Dengan teknologi nirkabel berbasis Bluetooth Low Energy yang mengirimkan sinyal radio secara terus menerus yang berisi nilai minor dan major dari Cubeacon, smartphone akan memberikan informasi yang tersimpan pada database. Hasil pengujian ini menunjukkan lokasi penempatan beacon dapat mempengaruhi kualitas sinyal yang dipancarkan. Aplikasi ini dapat digunakan pengguna untuk mendapati informasi dari beacon yang berada dalam jangkauan smartphone.

Creator(s)
  • (26414130) YOSUA UMBU DATU KADIWANU
Contributor(s)
  • Alexander Setiawan → Advisor 1
  • Rudy Adipranata → Advisor 2
  • Agustinus Noertjahyana → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2020
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 03021989/INF/2020; Yosua Umbu Datu Kadiwanu (26414130)
Subject(s)
  • ANDROID (ELECTRONIC RESOURCE)--PROGRAMMING
  • SMARTPHONES--PROGRAMMING
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject