Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Representasi gay dalam drama TV serial Money Heist

Fenomena mengenai kaum gay dalam masyarakat selalu digambarkan sebagai sosok yang selalu terkucilkan (minoritas) dan mengalami diskriminasi dari sekitarnya. Hal ini juga terdapat di dunia perfilman. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana penggambaran kaum gay dalam drama TV serial Money Heist yang ditayangkan melalui platform Netflix. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian kali ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Metode yang digunakan adalah semiotika kode-kode televisi milik John Fiske dengan 3 level yaitu level realitas, level representasi, dan level ideologi. Dari hasil analisa berdasarkan ketiga level tersebut, gay direpresentasikan sebagai sosok perlawanan dan tokoh revolusi terhadap kondisi masyarakat akibat sistem pemerintahan yang salah. Bahkan kaum gay juga direpresentasikan sebagai sosok pemimpin yang professional sehingga dapat dipercaya oleh orang lain. Beberapa ideologi seperti idealisme, anarkisme, dan hedonisme juga berhasil ditemukan dalam penggambaran kaum gay pada serial Money Heist.

Creator(s)
  • (F11170041) MALVIN SEBASTIAN SURIANTO
Contributor(s)
  • Daniel Budiana → Advisor 1
  • Megawati Wahjudianata → Advisor 2
  • Fanny Lesmana → Examination Committee 1
  • Chory Angela Wijayanti → Examination Committee 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2021
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 20011687/KOM/2021; Malvin Sebastian Surianto (F11170041)
Subject(s)
  • GAYS
  • MASS MEDIA
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject