Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Strategi inovasi bisnis “Travelope” sebagai travel agency di era new normal

Di era pandemi ini, membuat masyarakat khususnya di Indonesia untuk tetap berada di rumah, karena jika mereka harus keluar rumah, banyak hal dan kebiasaan yang akan berubah untuk dilakukan selama berpergian. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dalam memberikan “fasilitas” yang berkualitas, praktis, privat dan fleksibel untuk pasangan muda produktif yang ingin berlibur dengan suasana yang baru agar dapat menyegarkan kembali suasana dan pikiran agar saat kembali bekerja akan terasa baru. Selain itu juga ingin meningkatkan kualitas dari hasil kerja mereka agar bisa memberikan yang terbaik untuk pekerjaannya. Pastinya juga akan sesuai protokol kesehatan di era pandemi ini, maka dari itu nantinya akan ada beberapa faktor pendukung mulai dari cinderamata, acuan buku dan beberapa hal yang lain guna membuat konsumen tetap aman dan nyaman saat menggunakan jasa ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan mencari data dengan wawancara secara tidak langsung, kuesioner, pengamatan media sosial, dan literatur lain seperti data sensus penduduk sebagai data sekunder. Selain itu juga akan lebih banyak kegiatan ke destinasi yang anti mainstream.

Creator(s)
  • (E12170194) JESSICA ETANIA ELLEN
Contributor(s)
  • Elisabeth Christine Yuwono → Advisor 1
  • Vanessa Yusuf → Advisor 2
  • Bing Bedjo Tanudjaja → Examination Committee 1
  • Rika Febriani → Examination Committee 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2021
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 00023686/DKV/2021; Jessica Etania Ellen (E12170194)
Subject(s)
  • BRANDING (MARKETING)
  • BRANDING
  • TRAVEL AGENTS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject