Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Program basic life skill berdasarkan firman Tuhan di SDTK Pelangi Kristus

Pendidikan di sekolah memiliki peranan penting untuk mengembangkan keterampilan hidup murid. Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan program Basic Life Skill (BLS) berdasarkan Firman Tuhan di SDTK Pelangi Kristus. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif, dengan Kepala Sekolah SDTK Pelangi Kristus sebagai subjek penelitian. Pemilihan subjek dan informan dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan snowball sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui metode wawancara dengan kepala sekolah, guru, dan murid serta melalui metode observasi. Data tersebut kemudian diolah melalui reduksi data, penyajian data, verifikasi data hingga berujung penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian, peneliti mendapatkan kesimpulan bahwa program BLS di SDTK Pelangi Kristus tidak menyalahi standar pendidikan keterampilan hidup pada umumnya, namun justru memiliki nilai lebih yakni nilai kekristenan. Melalui program BLS yang diberikan, murid di SDTK Pelangi Kristus dapat memiliki proses untuk mengembangkan keterampilan hidupnya.

Creator(s)
  • (G11180022) WULAN AYU PURNAMA SARI
Contributor(s)
  • Franky Boentolo → Advisor 1
  • Romirio Torang Purba → Examination Committee 1
  • Yuli Christiana Yoedo → Examination Committee 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2022
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 00010012/PGSD/2022; Wulan Ayu Purnama Sari (G11180022)
Subject(s)
  • CHRISTIAN EDUCATION--RESEARCH
  • LIFE SKILLS
  • STUDY SKILLS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject