Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelGundam Center Surabaya merupakan tempat melakukan aktivitas berkumpul, menjawab kebutuhan dan tempat jual beli bagi para pencinta dan perakit Gundam Plastic Model di Surabaya untuk mendukung aktivitas komunitas Gundam di Surabaya. Metode yang digunakan dalam perancangan kali ini adalah metode Design Thinking yaitu mewawancarai sebuah komunitas, menciptakan konsep yang menjawab permasalahan sebuah komunitas dan menerapkannya dengan menggunakan aplikasi 3D. Perancangan Gundam Center ini menggunakan konsep pasca perang di anime Gundam dan bergaya futuristic modern seperti pada anime Gundam dan juga menggunakan teknologi terbaru pada interiornya. Interior dari Gundam Center bertujuan untuk menyediakan ruang dan fasilitas bagi para komunitas Gundam di Surabaya, meningkatkan imajinasi para perakit Gundam Plastic Model yang interiornya mengimplementasikan setiap elemen dari interiornya dari anime Mobile Suit Gundam.