Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelToko Elektronik merupakan toko yang menjual berbagai macam barang
elektronik seperti Televisi (display panel), Home Audio, Home Appliances, Air
Conditioner, Kulkas dan Freezer (Refrigerator dan Freezer), Mesin Cuci (Washer dan
Dryer), Peralatan Dapur (Kitchen Appliances), Smartphone (Handphone, Computer,
Kamera Digital), Perlengkapan Kantor (Office Equipment), dan Perawatan Diri
(Personal Care), biasanya menjual berbagai macam jenis merk. Perancangan toko Rapi
Elektronik di Magetan merupakan objek riil yang ditulis oleh penulis dan masih dalam
tahap pengajuan (bangunan belum disetujui). Tujuan perancangan ini menggunakan
konsep modern yang menyesuaikan dengan branding toko. Tahapan perancangan ini
menggunakan metode design thinking dan mencapai kesimpulan desain yaitu
memperhatikan berdasarkan pada bentuk bangunan, elemen interior dan dekorasi,
warna yang diterapkan, dan aksen warna sebagai dekorasi. Selain itu, ingin
memberikan kesan sirkulasi ruang yang terlihat luas, serta menerapkan desain New
Normal.