Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelBerat badan yang ideal serta tubuh yang sehat merupakan harapan semua
orang. Untuk itu orang-orang yang memiliki masalah dengan kegemukan, umumnya
cenderung memilih untuk berdiet dengan pengawasan pakar gizi. Selanjutnya pakar
gizi akan memberikan mereka suatu program yang disesuaikan dengan kondisi
masing-masing pasien termasuk menu makanan yang disarankan untuk dikonsumsi.
Dalam hal ini, para ahli membutuhkan sebuah software yang dapat membantu mereka
dalam menyusun menu diet bagi pasiennya.
Software ini dibuat dengan menggunakan metode Algoritma Genetika.
Algoritma ini melakukan proses optimasi untuk mencari hasil yang memenuhi
kriteria menu sehat, yaitu dengan perkawinan silang dan mutasi yang didasari proses
random. Penerapan Algoritma Genetika dalam proses penyusunan menu ini, dengan
cara mengkodekan setiap jenis makanan ke dalam bentuk numerik, dan merangkainya
dalam bentuk string. Kemudian dilakukan proses regenerasi, dan seleksi untuk
memperoleh gen inovatif terbaik melalui perhitungan Fitness Cost. Output yang
diperoleh berupa susunan menu untuk makan pagi, makan siang dan makan malam
dengan komposisi bahan yang telah diperhitungkan.