Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Analisis penerapan pengendalian internal terhadap laporan keuangan dalam rangka meningkatkan kinerja bisnis (studi kasus pada PT Central Windu Sejati, Tbk)

Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perusahaan mengembangkan pengendalian internal yang sesuai dengan ketentuan COSO, dan mengetahui kinerja keuangan melalui rasio profitabilitas dalam meningkatkan keuntungan perusahaan, dengan menggunakan model kualitatif.
Desain/metode penelitian - Pengumpulan data menggunakan pendekatan kualitatif, dengan mengumpulkan dokumen-dokumen yang telah diolah oleh perusahaan, serta dengan wawancara dan observasi.
Temuan - Perusahaan menggunakan pengendalian intern dalam membagi tugas organisasi untuk mengefektifkan kinerja perusahaan, dan menghitung rasio profitabilitas dengan memperhatikan laporan keuangan, guna membantu perusahaan dalam meningkatkan keuntungan perusahaan.
Keterbatasan hasil penelitian/implikasi penelitian - Keterbatasan dalam penelitian adalah akses data, dan kurangnya variasi sumber.
Originalitas/value penelitian - Penelitian ini menjelaskan hubungan pengendalian intern yang menjelaskan bagaimana perusahaan mencapai efektivitas dan efisiensi dengan kinerja keuangan yang diperhitungkan untuk mencapai tujuan perusahaan dalam mencapai laba.

Creator(s)
  • (D12190136) NATANAEL YONATHAN SANJAYA
Contributor(s)
  • Agus Arianto Toly → Advisor 1
  • Retnaningtyas Widuri → Examination Committee 2
  • Yenni Mangonting → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2023
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 32011998/AKT/2023; Natanael Yonathan Sanjaya (D12190136)
Subject(s)
  • CORPORATIONS--FINANCE
  • FINANCIAL STATEMENTS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject