Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPada masa kini dimana teknologi sudah berkembang dengan pesat sehingga banyak masyarakat muda saat ini lebih cenderung mengikuti dan menyukai kebudayaan luar seperti film, game, dan anime daripada mengenal kebudayaan negara sendiri. Oleh karena itu, banyak masyarakat saat ini yang masih kurang memahami mengenai budaya Indonesia sendiri. Di sisi lain, Beberapa budaya kita juga sudah mulai punah dan kurang dilestarikan. Oleh sebab itu, dibuat perancangan artbook dengan tujuan untuk untuk memberi inspirasi, memperkenalkan kembali, memberi wawasan, dan melestarikan budaya di Indonesia, khususnya pakaian kesenian tradisional yang hampir punah di pulau Jawa kepada para masyarakat muda. Hasil dari perancangan ini berupa artbook berisi 12 desain karakter menggunakan pakaian atau kesenian tradisional yang hampir punah di pulau Jawa beserta penjelasannya dengan gaya ilustrasi anime yang diminati oleh masyarakat muda. Diharapkan melalui perancangan ini, masyarakat muda dapat kembali mengingat mengenai kekayaan budaya di negara Indonesia dan dapat memiliki inovasi baru untuk memperkenalkan dan melestarikan budaya yang ada di negara kita melalui ide dan kemampuan yang dimiliki.