Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPada dunia perkuliahan telah diajarkan teori-teori mengenai program studi yang diambil oleh mahasiswa yang akan diaplikasikan secara langsung dalam praktik dunia kerja. Peluang kerja di industri kreatif termasuk di bidang videografi juga telah terbuka lebar yang didukung oleh perkembangan teknologi yang pesat. Penelitian ini dimaksudkan untuk membandingkan variabel teori dalam videografi yang telah dipelajari dengan praktiknya secara langsung di dunia kerja dan sejauh mana penerapannya. Tidak menutup kemungkinan bahwa dalam praktiknya akan terdapat perbedaan yang baik ataupun tidak terhadap teori yang telah diajarkan. Oleh karena itu penting untuk melakukan sebuah analisis perbandingan dalam teori dan praktiknya agar dapat memperbaiki kekurangan, dan mempertahankan kelebihan yang ada bagi penerapan ke depan, serta dapat menjadi referensi dan manfaat bagi orang-orang yang berkecimpung di bidang videografi ke depan.
Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik analisis komparatif, sedangkan teknik yang dilakukan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah dengan metode observasi partisipatif.