Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelGriya Terapi Kehamilan Traumatis Di Surabaya Barat merupakan sebuah
fasilitas terapi yang didesain dan ditujukan bagi para wanita yang mengalami
kehamilan di luar nikah, perkosaan dan tidak memiliki suami. Tempat ini
memberikan dukungan moral ataupun material. Fasilitas yang tersedia di tempat
ini adalah sarana konsultasi dan terapi jiwa, sarana konsultasi kehamilan, klinik
bersalin, ruang olahraga, ruang makan bersama, ruang pelatihan ketrampilan, dan
fasilitas bangunan tempat tinggal.
Berdasarkan prilaku dan kebutuhan mereka yang menggunakan fasilitas
ini maka konsep yang digunakan dalam perancangan fasilitas ini adalah "kekuatan
mendominasi kelembutan". Berdasarkan konsep ini maka bentukan bangunan
yang digunakan adalah bentuk-bentuk lengkung mewakili kelembutan dan
bentuk-bentuk yang bersudut mewakili kekuatan.