Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelStudi Model Iklan Wanita Pada Sampo Wanita Di Majalah Wanita Yang
Beredar di Indonesia Tahun 2002 ini diangkat sebagai topik karena pada saat ini
iklan sampo yang memakai model wanita tampil dengan gaya yang senada,
dengan model seperti itu- itu saja. Maka problema ini diangkat untuk diteliti apa
yang melatar belakangi pemilihan model iklan yang demikian dan pengaruhnya
pada masyarakat. Tujuan dari karya tulis ini untuk memperjelas keadaan
periklanan sampo saat ini supaya iklan sampo di Indonesia lebih variatif dan
berkembang. Kesimpulan yang didapatkan adalah bahwa iklan sampo saat ini
memang monoton, disebabkan oleh banyak faktor diantaranya kultur budaya,
beauty myth, yang sedang trend, dan sebagainya. Pengaruh iklan pada masyarakat
ada tapi tidak terlalu besar.