Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerancangan Interior St. Elizabeth Catholic Elderly Care Center di
Surabaya ini pada dasarnya merupakan perancangan sosial. Perancangan ini
bertujuan untuk mewadahi para lanjut usia supaya dapat mengatasi masalah fisik,
psikologi, sosial, dan spiritual serta dapat semakin aktif, produktif, mandiri, dan
bersemangat disisa hidupnya secara aman, dan nyaman. Sesuai dengan tujuannya,
maka konsep yang diambil adalah hospitality (keramahtamahan) dengan tema
homy (feel home) yang dihadirkan melalui unsur kekeluargaan, komunikasi, dan
keterbukaan tanpa melupakan unsur-unsur lain yang dapat berpengaruh pada diri
para lanjut usia.