Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Pengaruh pembebanan isolator resin 20 kV pada bentuk gelombang generator implus 125 kV

Isolator merupakan salah satu komponen penting dalam transfer energi
listrik melalui sistem transmisi daya listrik. Dimana isolator sering mendapat
tegangan yang jauh lebih tinggi dari tegangan nominalnya, baik yang berasal dari
fenomena alam yaitu petir atau faktor dari dalam sistem sendiri yaitu switching,
dan tegangan yang lebih tinggi ini dapat merusak isolator tersebut.
Oleh karena itu, isolator ini perlu diuji ketahanannya yaitu dengan
memberi tegangan dengan besar antara 20 kV sampai 25 kV dengan menggunakan
generator impuls. Dimana generator impuls yang digunakan pada percobaan terdiri
atas 6 tingkat, tiap tingkat memiliki tegangan maksimum 25 kV sehingga tegangan
totalnya 150 kV dengan utilation ratio 0.833 sehingga dihasilkan tegangan
maksimum 125 kV. Sedangkan untuk isolator yang diuji adalah pin isolator resin
dengan kapasistas tegangan 20 kV.
Dari pengujian yang telah dilakukan pada laboratorium tegangan tinggi
UK. PETRA, diperoleh nilai tegangan impuls puncak sebesar 117 kV, dimana nilai
ini memenuhi nilai toleransi tegangan impuls puncak ? 3% (menurut standar IEC)
dari 120.175 kV. Selain nilai tegangan impuls puncak 117 kV memenuhi yang
memenuhi standar IEC diperoleh pula nilai tahanan sebelum dan setelah pengujian
yang tetap sama yaitu =200000 M . sehingga dapat dikatakan bahwa isolator
tersebut cukup baik untuk menahan tegangan berlebih, baik dari petir atau
switching.

Creator(s)
  • (23401043) BAMBANG FEBRIANTORO
Contributor(s)
  • Limboto Limantara → Advisor 1
  • Yusak Tanoto, S.T., M.Eng., Ph.D. → Advisor 2
  • Stephanus A. Ananda → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2005
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 01010531/ELK/2005; Bambang Febriantoro (23401043)
Subject(s)
  • VOLTAGE REGULATORS
  • ELECTRIC CONTROLLERS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject