Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerancangan Interior Teater Seni dan Budaya Jawa Timur ini merupakan
proyek fiktif yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pertunjukan seni budaya
di Surabaya. Fasilitas yang dirancang meliputi hall, lobby, kafetaria / snack bar,
auditorium, panggung, ruang ganti, ruang rias, ruang teknisi, ruang istirahat, ruang
latihan dan gudang peralatan.
Konsep perancangan mengangkat nilai etis Jawa dengan menggunakan
tema bayangan wayang, dimana bayangan menciptakan sesuatu yang semu. Dan
setiap pertunjukan teater menggambarkan kehidupan yang semu atau tidak nyata.
Sesuatu yang tidak nyata atau semu identik dengan bayangan. Dari konsep
bayangan ini nantinya diterapkan ke dalam perancangan.