Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPada industri pembuatan egg trays, hampir keseluruhan proses
pembuatan egg trays dilakukan secara manual, hal ini tentu saja akan sangat
menghambat laju produksi sehingga tidak maksimal, selain itu akibat dari
pengerjaan manual, sering kali dijumpai produk cacat, dimana ketebalan egg trays
tidak merata. Pengeringan yang dilakukan secara tradisional juga merupakan
faktor penghambat, untuk sekali pengeringan dilakukan selama kurang lebih 1-2
hari. Untuk mengatasi masalah tersebut pada tugas akhir ini penulis merancang
sistem otomasi untuk menggantikan proses manual dengan kapasitas 10.000
sheet/hari. Dengan adanya proses otomasi ini kapasitas produksi yang diinginkan
dapat terpenuhi dan produk cacat dapat dikurangi, karena keseluruhan proses
berjalan secara otomatis.