Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Faktor-faktor yang mempengaruhi kesadaran wajib pajak orang pribadi memiliki NPWP di Makassar Barat

Penelitian ini meneliti faktor-faktor yang mempengaruhi kesadaran Wajib
Pajak Orang Pribadi memiliki NPWP. Faktor-faktor yang diprediksi oleh penulis
adalah 3 faktor yaitu persepsi wajib pajak terhadap manfaat pajak, persepsi wajib
pajak terhadap kualitas pelayanan aparat perpajakan, dan pengetahuan teknis
perpajakan. Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Maricaya Selatan, Makassar.
Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif. Jenis data
yang diperoleh adalah data kuantitatif dengan menggunakan metode pengumpulan
data berupa kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier
berganda yaitu melakukan uji F (secara bersama-sama) dan uji Parsial (t-test).
Hasil penelitian membuktikan bahwa Persepsi Wajib Pajak terhadap
Manfaat Pajak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kesadaran memiliki
NPWP. Persepsi Wajib Pajak terhadap Kualitas Pelayanan Aparat Perpajakan
mempunyai pengaruh yang siginifikan terhadap kesadaran memiliki NPWP.
Pengetahuan teknis perpajakan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap
kesadaran memiliki NPWP.

Creator(s)
  • (32404099) RINA HAKIM
Contributor(s)
  • Yulius Jogi Christiawan → Examination Committee 3
  • R.Arja Angka Asa Aras Adji S. → Advisor 2
  • Yenni Mangonting → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2009
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 32010005/AKT/2009; Rina Hakim Lewa (32404099)
Subject(s)
  • TAX ACCOUNTING
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject