Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPeranan usaha yang berskala besar, menengah dan kecil sangat penting
dalam pertumbuhan ekonomi di suatu negara. Hal ini dapat dilihat dari
kontribusinya terhadap output nasional sebesar 99% dari seluruh badan usaha di
Indonesia, dan memiliki andil sebanyak 99,6% dalam penyerapan tenaga kerja.
Karena pada dasarnya perusahaan kecil dan menengah juga memiliki potensi
menjadi perusahaan multinasional bila mampu menerapkan sebuah sistem
manajemen dan entrepreneurial leadership yang benar.
Salah satu sektor usaha kecil yang paling popular adalah sektor makanan-minuman,
karena sektor ini merupakan kebutuhan hidup masyarakat sehari-hari.
Untuk mengetahui entrepreneurial leadership yang benar maka dilakukan
penelitian dengan data kuantitatif, yaitu dari data internal usaha kecil dimana
usaha kecil memiliki data keuangan yang baik. Dari penyebaran kuesioner pada
20 usaha kecil di Jawa Timur yang dianalisa dengan statistik deskriptif
memberikan tanggapan baik terhadap penerapan atribut entrepreneurial
leadership melalui sikap sangat setuju dengan innovativeness dan proactiveness.
Serta dilakukan analisa correlation dimana secara garis besar dalam
penerapan sikap innovativeness dan proactiveness menimbulkan hubungan positif
terhadap perkembangan usaha melalui aspek keuangan berupa modal dan aset.
Aspek pemasaran berupa omzet, jumlah produksi dan pelanggan. Aspek SDM
berupa jumlah manajer dan tenaga kerja yang meningkat dari tiap periodenya.