Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSelama ini di PT. Integra Indocabinet sering kali mengalami kendala
dalam proses pemenuhan permintaan konsumen karena kadang-kadang terjadi
lateness (keterlambatan) dalam pengiriman barang maupun dalam jumlah barang
yang dikirim tidak sesuai dengan permintaan.
Perencanaan penjadualan produksi yang dilakukan dalam tugas akhir ini
dimaksudkan untuk memberikan altematif sistem penjadualan yang lebih baik dan
dapat mengoptimalkan penggunaan mesin produksi sehingga dapat mengurangi
keterlambatan yang terjadi, karena tiap job mempunyai urutan proses yang
berbeda maka altematif sistem penjadualan berupa penjadualan job shop dengan
menggunakan metode Shifting Bottleneck berdasar kriteria lateness.
Dengan adanya penjadualan ini akan dapat membantu perusahaan
mengurangi keterlambatan yang selama ini sering terjadi dalam memenuhi
permintaan konsumen.