Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perbaikan mutu produk dan proses pada CV Sinar Terang

Dua faktor utama yang merupakan kriteria kualitas dari sudut pandang
pembeli, yang harus diperhatikan oleh perusahaan untuk melakukan perbaikan
mutu produk dan proses, adalah kualitas bahan baku (kulit) dan kualitas jahitan.
Pada departemen pemotongan ditemukan bahwa pemakaian kulit setelah
pemotongan temyata lebih besar dari kalkulasi sebelumnya yang disebabkan
karena selama ini kulit yang diterima perusahaan dari penyuplai memiliki kualitas
yang rendah (dengan grade di bawah C). Sedangkan pada departemen penjahitan
ditemukan bahwa persentase repair jahitan yang terjadi selama ini cukup besar
dan juga ditemukan pada departemen pengendalian kualitas seringnya terjadi
kelolosan produk yang tidak sesuai dari proses pengecekan pada inspeksi pertama.
Perbaikan mutu produk yang dapat ditempuh untuk faktor bahan baku
pada departemen pemotongan adalah dengan mencari penyuplai yang dapat
menyuplai kulit dengan kualitas dan grade yang lebih baik, serta melakukan
evaluasi terhadap penyuplai kulit secara teratur agar karakteristik dan kualitas
kulit dalam setiap pengiriman dapat senantiasa dipantau oleh perusahaan. Pada
departemen penjahitan dan departemen pengendalian kualitas alternatif perbaikan
yang dapat ditempuh adalah dengan melakukan pengamatan dan penelusuran
jumlah kesalahan yang dilakukan oleh setiap pekerja pada kedua departemen ini
dengan menerapkan suatu tiket kerja.
Melalui pencarian dan penyediaan penyuplai yang dapat menyuplai kulit
dengan kualitas dan grade yang lebih baik serta melakukan evaluasi terhadap
penyuplai kulit secara teratur maka pemakaian kulit setelah pemotongan ternyata
dapat menjadi sama dengan bahkan lebih kecil dari kalkulasi sebelumnya.
Sedangkan dengan menerapkan tiket kerja yang dapat membantu perusahaan
menelusuri jumlah kesalahan yang dilakukan oleh setiap pekerja pada departemen
penjahitan dan departemen pengendalian kualitas dapat membuat pekerja pada
kedua departemen ini melakukan pekerjaannya secara berhati-hati dan
bersungguh-sungguh sehingga jumlah repair jahitan dan jumlah kelolosan produk
tidak sesuai yang selama ini cukup besar di perusahaan dapat ditekan.

Creator(s)
  • (25494027) YUDITH ANGGELAINY
Contributor(s)
  • Daniel Indarto Prajogo → Advisor 1
  • Sujono Poetrodjojo → Advisor 2
  • Julianingsih → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 1998
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 122/TI-52/1998; Yudith Anggelainy (25494027)
Subject(s)
  • TOURIST TRADE-MANAGEMENT
  • CONSUMERS-RESEARCH
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject