Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTenaga kerja manual merupakan salah faktor yang harus diperhatikan
oleh perusahaan. Dengan pendekatar ergonomi dapat dirancang suatu metode dan
fasilitas kerja yang membuat tenaga kerja manual bekerja dengan nyaman.
Perancangan metode dan fasilitas kerja ini dilakukan pada bagian penjahitan,
packing dan pembungkusan. Fasilitas kerja yang baru dibuat berdasarkan data-data
antropometri mengenai dimensi tubuh para pekerja yang ada.
Setelah dilakukan perancangan metode dan fasilitas kerja yang baru,
dilakukan implementasi pada ketiga bagian tersebut dan kemudian dilakukan
analisa perbandingan antara metode dan fasilitas kerja sebelum dan sesudah
perancangan. Analisa perbandingan yang dilakukan meliputi tiga bagian, yaitu
analisa produktivitas, analisa biomekanik, analisa kenyamanan. Analisa
biomekanik dilakukan dalam keadaan statis untuk mengetahui besar gaya dan
momen pada tubuh dalam keadaan tidak bergerak, sedangkan analisa kenyamanan
dilakukan dengan mengadakan wawancara pada pekerja mengenai metode dan
fasilitas kerja sebelum dan sesudah perancangan.
Setelah dilakukan analisa, didapatkan hasil bahwa dengan kenyamanan
dalam bekerja dapat mempercepat waktu baku pada bagian penjahitan sebesar
7.5%, 13.6% pada bagian packing dan 14.61% pada bagian pembungkusan.
Momen pada punggung yang dihasilkan setelah menggunakaan metode dan
fasilitas kerja yang baru juga semakin kecil, dan hal ini membuat beban otot yang
dikeluarkan punggung juga semakin kecil, sehingga dalam bekerja tidak akan
cepat lelah.