Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPada saat ini ada kecenderungan bahwa kontraktor menentukan batas keuntungannya dengan hanya berdasarkan pengalaman saja pada proyek-proyek terdahulu yang telah dikerjakan. Kecenderungan yang terjadi adalah mereka menentukan besar kecilnya nilai markup berdasarkan besar kecilya suatu proyek dan banyaknya kompetitor. Dan dari hasil survey menunjukkan bahwa nilai markup yang seringkali ditambahkan dalam suatu proyek oleh kontraktor adalah sebesar 10 persen. Dalam penelitian ini akan dilakukan perhitungan dengan model
FARM (Fair and Reasonable Markup). Dimana perhitungan dengan model FARM ini memungkinkan suatu kontrkator untuk melakukan suatu perhitungan harga dari suatu proyek dengan memperhitungkan variabel RRR dan Time Value of Money. Hasil dari anahsa perhitungan dengan model FARM menghasilkan nilai markup 1.8 persen Dari perhitungan ini menunjukkan bahwa nilai markup yang dihasilkan dengan perhitungan dengan model FARM adalah relatif lebih kecil. Sedangkan dari analisa sensitivitas menunjukkan bahwa terdapat variabel yang sensitif dan variabel yang kurang sensitif.