Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPerkembangan biro perjalanan wisata dewasa ini, kian hari makin
bertambah banyak, baik biro perjalanan wisata kecil maupun besar, sehingga
menyebabkan para pemilik biro perjalanan wisata dituntut untuk lebih
meningkatkan kualitas biro perjalanan wisatanya. Salah satu sumber daya yang
penting dalam manajemen perusahaan adalah sumber daya manusia, yang mana
bisnis biro perjalanan wisata sangat tergantung dari kualitas sumber daya
manusianya. Sumber daya manusia dapat ditingkatkan dengan pemberian motivasi
kerja, dimana motivasi dipengarubi oleh sistem imbalan.
Tujuan dari laporan ini adalah untuk melaporkan keberadaan sistem
imbalan guna memotivasi produktivitas kerja karyawan di biro perjalanan wisata
'X', dan untuk melaporkan tujuan serta manfaat dari sistem imbalan tersebut
terhadap kebutuhan karyawan. Tidak lupa hal - hal yang menjadi pertimbangan
pemberian sistem imbalan kepada karyawan biro perjalanan wisata 'X'.
Peaelitian dilakukan di PT. WISATA DEWA TOUR and TRAVEL yang berlokasi
di Jalan Sulawesi no. 45 Surabaya. Jenis laporan diambil dari gambaran populasi
pegawai yang bekerja di biro perjalanan wisata 'X' di Surabaya, yang mempunyai
jabatan di bawah Vice President dan Supervisor. Antara lain karyawan bagian
penjualan tiket, karyawan bagian penjualan voucher hotel, karyawan bagian
akunting, karyawan bagian marketing, karyawan bagian penjualan paket
perjalanan wisata dan karyawan bagian pengiriman maupun supir.
Adapun kesimpulan hasil laporan adalah biro perjalanan wisata 'X'
memberlakukan 2 jenis sistem imbalan yang masing- masingnya mempunyai
tujuan dan manfaat yang sama. Yaitu meningkatkan produktivitas kerja karyawan
guna terpenuhinya kebutuhan perusahaan yaitu mendapatkan keuntungan
semaksimal mungkin, dimana keuntungan tersebut dapat digunakan sebagai alat
imbalan yang dapat diberikan pada tiap karyawan sebagai alat pemenuhan
kebutuhan hidup.