Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTransfer plate ialah suatu jenis struktur yang berfungsi menyalurkan beban
normal, geser, dan momen akibat sistem struktur bangunan yang tidak menerus
sepanjang tinggi bangunan. Dalam studi ini akan dibahas mengenai metode
perencanaan transfer plate yang diusulkan oleh Peter Marti, Perry Adebar -Weishi
He, dan Paulo B Lourenco. Metode-metode perencanaan ini menggunakan
Sandwich model sebagai dasar perencanaannya, dengan mengasumsikan bahwa
transfer plate terdiri dari tiga lapisan yaitu, cover atas, core, dan cover bawah.
Studi ini membahas konsep dan prosedur perencanaan untuk masing-masing
metode. Kemudian dilakukan perencanaan terhadap suatu model transfer
plate yang mengacu pada struktur transfer plate sesungguhnya. Selanjutnya studi
ini membahas hasil perencanaan masing-masing metode dengan melihat jumlah
penulangan transversal dan longitudinal yang dibutuhkan. Dari hasil perbandingan
ini diperoleh hasil yang menunjukan bahwa metode Perry Adebar - Weishi He
merupakan metode yang membutuhkan penulangan transversal lebih sedikit
dibandingkan kedua metode lainnya, dan metode Paulo B Lourenco memberikan
jumlah kebutuhan penulangan longitudinal paling sedikit.