Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelBahasa gaul merupakan tanda keakraban dan keterikatan anggota
komunitas karena setiap komunitas memiliki bahasa sendiri, yang tidak
dipahami oleh orang luar. Bahasa gaul memiliki peranan penting dalam
berkomunikasi khususnya antar anggota komunitas. Bahasa gaul merupakan
salah satu pengetahuan yang harus dimiliki oleh komunikator dan komunikan
agar terjalin komunikasi interpersonal yang efektif. Bentuk bahasa gaul adalah
Word clipping, Compounding, Abbreviation, Onomatopoeia, Generalization of
proper names, Borrowing from dialects and foreign languages, Extension of
meaning by analogy, Malang?s prokem language, Mengganti huruf, Menukar
konsonan, Menambahkan `F? atau `S?, Mengubah bentuk, Bahasa selebritis,
Bahasa Waria dan Bahasa MTV. Penelitian kualitatif deskriptif ini bertujuan
mengetahui perbendaharaan kata, makna serta alasan digunakannya bahasa
gaul dari setiap komunitas. Penelitian ini menggunakan teori linguistik, bahasa
gaul, komunikasi interpersonal dan komunitas. Dari hasil wawancara,
observasi dan studi pustaka, dapat disimpulkan bahwa bahasa gaul merupakan
salah satu alat komunikasi yang digunakan komunitas untuk mengakrabkan
antar individu, terdapat persamaan dan perbedaan dalam hal perbendaharaan
kata, makna, alasan dan situasi penggunaan bahasa gaul, ada sebelas jenis
bahasa gaul yang digunakan oleh komunitas HIMA sedangkan komunitas
PELMA hanya memiliki lima jenis bahasa gaul.