Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelBerbagai stereotipe baik tentang dunia kerja jurnalistik maupun tentang perempuan yang bekerja dari masyarakat. Pengaruh stereotipe dari masyarakat tetap ada dalam diri pekerja media seperti wartawan Harian Surya meski sudah ada beberapa wartawan perempuan di sana. Adanya stereotipe tersebut membuat wartawan perempuan juga ada yang mengalami diskriminasi gender. Penelitian stereotipe dan diskriminasi gender ini menggunakan metodologi studi kasus. Informan penelitian ini adalah wartawan laki-laki maupun perempuan sebagai reporter dan redaktur di harian Surya.
Hasil penelitian menunjukkan masih ada stereotipe dan diskriminasi gender terhadap wartawan perempuan baik dari wartawan laki-laki maupun wartawan perempuan itu sendiri. Hal tersebut terlihat pada struktur atau jabatan, penempatan desk, dan penempatan pos liputan. Sedangkan yang mempengaruhi adanya stereotipe dan diskriminasi gender yaitu didikan orang tua, status lajang atau sudah menikah, serta keberadaan anak setelah menikah