Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perancangan dan pembuatan program untuk pengecekan validasi argumen berbahasa Inggris dengan menggunakan logika matematika

Seringkali manusia mengalami kesulitan untuk memutuskan apakah
sejumlah argumen yang dihadapkan kepadanya, baik secara tertulis maupun lisan
masuk akal atau tidak. Hal ini disebabkan oleh kesukaran dalam menghubungkan
logika-logika yang terkandung dalam argumen tersebut.
Beranjak dari permasalahan diatas, dibuat sebuah program untuk
pengecekan validasi dengan input satu argumen berbahasa Inggris. Dalam
program ini terdapat fasilitas untuk meng-input-kan argumen, melakukan
pengecekan validasi yaitu dengan menggunkan tabel kebenaran dalam logika
matematika, meng-input-kan verb (kata kerja) baru, dan menampilkan kata yang
merupakan konektif dalam logika matematika pada argumen yang di-input-kan.
Program ini dibuat dengan bahasa pemrograman Borland Delphi 7.0 dan
database-nya dengan Microsoft Access 2003. Diharapkan di kemudian hari
program ini dapat menjadi cikal bakal untuk program pengecekan validasi
argumen yang lebih rumit, misalnya yang dapat menerima input lebih dari satu
argumen.
Dari hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa program dapat melakukan
translasi argumen dari bentuk teks ke dalam bentuk sentencial calculus,
menghitung sentencial calculus dengan tabel kebenaran, dan menghasilkan
validasi argumen dengan baik apabila argumen yang di-input-kan tidak menyalahi
batasan-batasan yang sudah ditetapkan sebelumnya pada ruang lingkup.

Creator(s)
  • (26401026) ELLEN KURNIAWATI
Contributor(s)
  • Rolly Intan → Advisor 1
  • Andreas Handojo → Advisor 2
  • M. ISA IRAWAN → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2005
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No.01000370/INF/2005; Ellen Kurniawati (26401026)
Subject(s)
  • DATABASE DESIGN
  • PROGRAMMING (ELECTRONIC COMPUTERS)
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject