Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelDewasa ini dengan makin banyaknya konstruksi beton
yang menggunakan baja dan beton dengan mutu tinggi, sehingga
menghasilkan penampang-penampang yang ramping (langsing),
maka perhitungan dan pengontrolan lendutan menjadi suatu hal
yang sangat panting. Masalah lendutan di dalam suatu
konstruksi beton bertulang mutlak perlu dipikirkan berhubung
pengaruhnya dapat menyebabkan terjadinya kerusakan pada
konstruksi non struktural yang berada di atasnya. Pengaruh-pengaruh
yang mengakibatkan besarnya lendutan sangat banyak
sehingga banyak ahli yang mengadakan penelitian masalah ini
yang sampai saat ini masih berkembang terus.
Dengan meningkatnya penggunaan baja mutu tinggi,
pengontrolan lebar retak memegang peranan yang penting juga.
Dengan timbulnya retak-retak pada struktur beton akan
menimbulkan masalah struktural yang utama serta mengurangi
segi keindahan dan durabilitynya. Di samping itu dengan
timbulnya retak-retak menyebabkan baja berhubungan langsung
dengan oksigen dan kelembaban udara sehingga baja tersebut
mudah berkarat.
Masalah yang juga memegang peranan penting dalam
konstruksi beton adalah panjang penyaluran. Panjang
penyaluran diperlukan agar failure yang terjadi terlebih
dahulu adalah strength failure dengan kata lain strength
failure tercapai terlebih dahulu sebelum split failure.
Dengan dirasakan perlunya meninjau kembali masalah
lendutan, lebar retak dan panjang penyaluran yang terdapat
di dalam PBI 1971, maka kami mengadakan studi perbandingan
mengenai ketiga masalah tersebut sebagai tugas akhir guna
mendapatkan suatu metode yang simple dan baik yang dapat
digunakan sebagai masukan bagi PBI 1971.
Jadi tugas akhir kami ini merupakan suatu studi
perbandingan. Dengan tidak adanya data eksperimen untuk
lendutan pada slab, lebar retak serta ikatan dan penjangkaran kami merasakan kekurangan di dalam studi
perbandingan ini (kami hanya mempunyai data eksperimen untuk
lendutan pada balok). Bagi rekan-rekan mahasiswa yang
tertarik dengan masalah ini serta mempunyai data eksperimen
yang lengkap, dapat melanjutkan tugas akhir kami ini.