Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perencanaan dan pembuatan timbangan digital untuk kantor pos dengan menggunakan MCS-51 (range 5 gr-2 kg)

Sejalan dengan perkembangan teknologi, maka timbangan
digital hadir untuk menggantikan peran dari timbangan jarum
analog yang mempunyai banyak kekurangan.
Pada timbangan digital untuk kantor pos ini digunakan
transducer load cell yang akan mengubah besaran fisis berat
dari benda yang ditimbang menjadi suatu besaran listrik
analog. Pada saat load cell mendapat beban, akan terjadi
perubahan resistansi pada susunan strain gauge-strain gauge
tersebut, yang selanjutnya akan menimbulkan suatu tegangan
diferensial yang kecil. Tegangan diferensial yang dihasilkan
ini akan diperkuat oleh penguat instrumentasi sehingga
sesuai dengan range ADC yang akan digunakan. Tegangan
analog yang dihasilkan penguat instrumentasi akan dikonversikan
menjadi bentuk digital oleh Analog to Digital Converter.
Selanjutnya keluaran dari ADC akan diolah oleh minimun
system dan akan ditampilkan dalam satuan berat
(gram). Selain itu minimun sistem juga dapat menerima input
dari operator berupa jenis benda yang akan dikirim (meliputi
surat, kilat, barang cetakan, surat kabar dll), tujuan
benda kiriman tersebut {dalam/luar negeri) dan bea-bea
khusus pengiriman (tercatat/express) dengan menekan tombol
keyboard yang sesuai. Dengan informasi yang didapat dari
operator, maka mikrokontroler akan mendisplaykan harga yang
harus dibayar untuk pengiriman ke daerah tertentu. Alat
timbangan ini dirancang untuk dapat menimbang benda pos
antara range 5 - 2000 gram dengan ketelitian satu digit di
belakang koma.

Creator(s)
  • (23488063) ALEXANDRA
Contributor(s)
  • SOETIKNO → Advisor 1
  • IRWAN SAHLI → Advisor 2
  • Djoni Haryadi Setiabudi → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 1993
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 93/E/EL/035/0156; Alexandra (23488063)
Subject(s)
  • POSTAL SERVICE-AUTOMATION
  • POSTAL SERVICE-EQUIPMENT AND SUPPLIES
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject