Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perancangan layout departemen produksi rokok SKT dan rokok SKM di PT Gentong Gotri dengan algoritma kriteria ganda

PT Gentong Gotri adalah suatu industri yang memproduksi rokok baik
rokok SKM (Sigaret Kretek Mesin) maupun rokok SKT (Sigaret Kretek Tangan).
Pada PT Gentong Gotri dirasakan bahwa letak ruangan dan mesin serta fasilitas
yang berhubungan dengan produksi kurang tepat sehingga diperlukan suatu
pengaturan tata letak pada departemen produksi. Pengaturan tata letak dilakukan
pada kedua departemen produksi baik departemen produksi rokok SKM maupun
departemen produksi rokok SKT.
Dalam tugas akhir ini dibuat suatu perancangan tata letak mesin dan
fasilitas produksi. Perancangan tata letak ini disesuaikan dengan perkiraan
produksi pada masa yang akan datang, sehingga perlu dilakukan peramalan
produksi untuk masa yang akan datang. Hasil peramalan tersebut akan
menentukan besarnya kapasitas produksi yang nantinya akan datang dalam
perhitungan jumlah mesin dan fasilitas produksi.
Pengaturan tata letak mesin dan fasilitas produksi menggabungkan dua
kriteria yaitu kriteria kuantitatif (frekuensi perpindahan material per periode
dengan menggunakan From To Chart/FTC) dan kriteria kualitatif (kondisi
operasional dengan menggunakan Activity Relationship chart/ARC) dengan
bantuan metode CRAFT (A Computerized Rellative Allocation Of Facilities
Technique) pada software QS {Quantitative System’s). Layout baru hasil dari
pengolahan menghasilkan total momen yang lebih kecil dibandingkan dengan
initial layout, yaitu penurunan sebesar 9.72% untuk departemen produksi rokok
SKM (dari 56.1530135 menjadi 50.694073) dan penurunan sebesar 8.56% untuk
departemen produksi rokok SKT (dari 84.42156088 menjadi 77.1990469).

Creator(s)
  • (25496004) PAULA L
Contributor(s)
  • Tessa Vanina Soetanto → Advisor 1
  • PAULINE ASTARI SINGGIH → Advisor 2
  • Tanti Octavia → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2000
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 329/TI-56/2000; Paula Lukito (25496004)
Subject(s)
  • WORK MEASUREMENT
  • PLANT LAYOUT
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject