Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelKeterampilan komunikasi sangat dibutuhkan dalam berkomunikasi baik
secara interpersonal agar komunikasi dapat memecahkan suatu permasalahan
yang terjadi. Keterampilan komunikasi dapat terlihat jelas khususnya dalam
komunikasi interpersonal, karena dalam komunikasi ini komunikasi berlangsung
secara face to face serta terdapat respons yang diberikan secara langsung. Hal ini
tentunya juga dibutuhkan dalam proses konseling antara konselor dan pasien
untuk memecahkan masalah pasien dalam ketergantungan narkoba. BNNP Jawa
Timur sebagai organisasi yang memiliki tujuan untuk penyembuhan pasien rawat
jalan melalui konseling, tentunya setiap konselor membutuhkan keterampilan
komunikasi untuk berkomunikasi secara interpersonal atau wawancara atau tahap
konseling.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
survey. Responden dalam penelitian ini sebanyak 91 responden, teknik analisa
data yang digunakan adalah analisa mean. Hasil penelitian ini menunjukan secara
keseluruhan semua konselor di BNNP Jawa Timur memiliki keterampilan
komunikasi yang tinggi. Indikator tertinggi yang dimiliki konselor ialah orientasi
kepada orang lain sedangkan indikator terendah ialah manajemen interaksi.