Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSetiap pemimpin memiliki perilaku yang berbeda-beda dalam memimpin
pengikutnya yang dapat disesuaikan dengan tingkat kesiapan pengikut dan situasi
atau disebut sebagai gaya kepemimpinan situasional. Gaya ini mengatakan bahwa
tidak ada satu gaya yang dianggap paling tepat karena gaya kepemimpinan akan
lebih efektif apabila disesuaikan dengan kondisi yang ada. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui gaya kepemimpinan pemilik UD Hosana terhadap
pengikutnya.
Metode penelitian dilakukan dengan menggunakan wawancara dan angket
LEAD Self, LEAD Others dan RSSM. Dari hasil penelitian pada UD Hosana
diketahui bahwa tingkat kesiapan pengikut berada pada tingkat kesiapan yang sangat
tinggi (R4) dan gaya kepemimpinan situasional yang diterapkan pemilik adalah
participating (S3). Tingkat keefektivitasan gaya kepemimpinan pemilik UD.
Hosana terhadap pengikutnya adalah tinggi.