Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Sekolah menengah nasional plus berbasis Kristiani di Surabaya

Sekolah Menengah Nasional Plus Berbasis Kristiani di Surabaya merupakan sebuah fasilitas pendidikan formal yang mewadahi siswa SMP dan SMA berusia 11-18 tahun yang menggunakan kurikulum nasional plus, diwujudkan dalam penggunaan metode pembelajaran aktif, pasif, dan interaktif; serta menggunakan Christian Worldview sebagai dasar kurikulum yang memiliki nilai kristiani.
Pendekatan metaphor intangible digunakan untuk mengaplikasikan filosofi Christian Worldview dalam pendidikan Kristen, yaitu Mandat Penciptaan yang mewakili pengetahuan, Perintah Agung yang mewakili relasi horizontal, Amanat Agung yang mewakili relasi vertikal, dan Pemenuhan sebagai hasil dan dampak dari proses ketiga bagian tersebut.
Fasilitas yang disediakan meliputi zona pembelajaran pengetahuan (kelas, laboratorium, perpustakaan dan ruang diskusi), zona relasi horizontal (kelas co-curricular, auditorium, kafetaria, dan ruang penerima), zona relasi vertikal (ruang doa), dan zona untuk mewujudkan komitmen (amphitheater dan connect garden).
Pendalaman karakter ruang dipilih untuk mewujudkan suasana ruang dalam dan ruang luar yang mendukung proses pembelajaran berdasarkan nilai kristiani, baik secara kognitif, afektif-motorik, dan spiritual.

Creator(s)
  • (22413044) RIKA MANDASARI
Contributor(s)
  • Lilianny Sigit Arifin → Advisor 1
  • Bisatya Widadya Maer → Advisor 2
  • Danny Santoso Mintorogo → Advisor 3
  • Anik Juniwati → Advisor 4
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2017
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Laporan Perancangan Arsitektur
Source
Laporan Perancangan Arsitektur No. 01023655/ARS/2017; Rika Mandasari (22413044)
Subject(s)
  • SCHOOL BUILDINGS-CHRISTIANY
  • HIGH SCHOOL BUILDINGS
  • SCHOOL BUILDINGS--DESIGNS AND PLANS
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject