Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Studi tentang mandor, pekerja, dan kecelakaan kerja pada proyek konstruksi

Mandor dikenal sebagai lini depan dalam implementasi program
keselamatan kerja pada perusahaan kontraktor, karena mandor yang merekrut dan
berkomunikasi langsung dengan pekerja. Hubungan kerja antara mandor dan
pekerja sangat penting dalam mendukung kinerja manajemen keselamatan kerja
agar kecelakaan kerja dapat diminimalisasi.
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui realita yang terjadi dan
pendapat dari mandor dan pekerja mengenai peranan, faktor-faktor yang
mempengaruhi, serta hubungan mandor dan pekerja terhadap kecelakaan kerja.
Penelitian dilakukan pada lima proyek pusat perbelanjaan yang sedang dalam
tahap konstruksi melalui penyebaran kuesioner kepada mandor dan pekerja pada
perusahaan kontraktor di Surabaya.
Hasil kuesioner menunjukkan bahwa mandor sudah berperan sebagai
mediator untuk meneruskan pengarahan dari manajemen keselamatan kerja
kepada pekerja. Para pekerja selalu mengikuti instruksi dari mandor, dan
melakukan laporan atas kerusakan alat, kondisi lapangan yang buruk, serta
kecelakaan kerja kepada mandor. Komunikasi antara mandor dan pekerja
merupakan faktor yang dapat meminimalisasi kecelakaan kerja, sebaliknya faktor
persaingan antar pekerja, gangguan kesehatan, dan hukuman pada pekerja dapat
meningkatkan resiko kecelakaan kerja.

Creator(s)
  • (21402085) EDWIN CANDRA
  • (21402107) RONY TEDJO SANTOSO
Contributor(s)
  • Ratna S. Alifen → Advisor 1
  • Yusuf Daud Endro Wicaksono → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2006
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No.20121492/SIP/2006; Edwin Candra (21402085), Rony Tedjo Santoso (21402107)
Subject(s)
  • CONSTRUCTION INDUSTRY-MANAGEMENT
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject