Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelGaya hidup konsumen yang berbeda dan persaingan yang ketat membuat
hotel Sasando harus memiliki strategi pemasaran yang tepat agar hotel dapat
mencapai target yang diinginkan. Dalam mendekripsikan analis bauran pemasaran
yang tepat pada Hotel Sasando digunakan marketing mix 7p. Teknik
pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan menggunakan wawancara.
Wawancara dilakukan kepada CEO, manajer pemasaran, general manajer.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada product, produk utama Hotel
Sasando adalah kamar dengan berbagai tipe dan fasilitas. Untuk price, dalam
penetapan harga Hotel Sasando mengacu pada fasilitas, standart bintang, serta
melihat kompetitor. Untuk Promotion, terdapat dua strategi diterapkan dalam
Hotel Sasando yaitu pull dan push strategi. Untuk Place, letak Hotel Sasando
strategis. Untuk People, karyawan melakukan pelayanan yang baik, cepat, ramah,
teliti dan akurat. Pada Process, dalam proses jasa Hotel Sasando diawali dengan
peran marketing & sales dan segala proses hasil pemasaran dilaporkan oleh
manajer pemasaran. Terakhir Physical Evidence, Hotel Sasando memiliki
bangunan yang kokoh dan klasik.