Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelSecara umum, laporan keuangan konvensional (historical cost) disajikan
sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan yang berlaku di Indonesia dengan
menggunakan dasar pencatatan sesuai dengan nilai akrual. Di sisi lain, tingkat
perubahan daya beli masyarakat terus berubah akibat adanya inflasi. Pelaporan
keuangan dengan menggunakan metode Akuntansi Tingkat Harga Umum
menyajikan komponen laporan keuangan berdasarkan penyesuaian Rupiah
terhadap daya beli tanpa mengubah prinsip konvensional. Dalam penelitian ini,
laporan keuangan dikonversikan dengan menggunakan metode Akuntansi Tingkat
Harga Umum menjadi pelaporan keuangan berdasarkan nilai wajar yang
kemudian dibandingkan dengan laporan keuangan berdasarkan nilai akrual. Hasil
analisis laporan keuangan dengan menggunakan rasio keuangan, menunjukkan
bahwa laporan keuangan konvensional yang disajikan dengan prinsip nilai akrual
masih relevan untuk diterapkan, dan tidak memiliki perbedaan yang signifikan
dengan laporan keuangan berdasarkan nilai wajar.