Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelTumbuh kembang anak perlu diperhatikan untuk membentuk pribadi yang baik pada dewasanya nanti. Kemampuan dalam tumbuh kembang sangatlah perlu diperhatikan, baik kemampuan tumbuh kembang moral, tumbuh kembang sosial emosional, maupun tumbuh kembang fisik motorik. Dalam melatih dan meningkatkan kemampuan tersebut diperlukan medium yang dapat mendukung dan menarik bagi anak, salah satunya adalah melalui bermain. Salah satu permainan yang memiliki nilai-nilai pertumbuhan dan perkembangan ini adalah permainan tradisional. Permainan ini merupakan salah satu budaya Indonesia yang banyak manfaatnya dalam mendukung atau mengajarkan bila anak untuk berinteraksi dengan orang diluar keluarga, paham akan konsekuensi atas perbuatannya, serta melakukan gerakan dasar seperti berlari dan melompat. Oleh karena itu, dibuatlah game kit berisikan permainan tradisional yang dapat dimainkan sehari-hari oleh anak-anak. Game kit ini juga dapat mengajarkan anak-anak untuk belajar melestarikan budaya Indonesia.