Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelBisnis tidak dapat terlepas dari persaingan. Setiap perusahaan dituntut untuk memiliki strategi yang berbeda untuk menjadi perusahaan yang unggul dibandingkan dengan kompetitornya. Salah satu strategi yang seringkali digunakan adalah diversifikasi. Diversifikasi menurut Satoto (2007) merupakan strategi yang dilakukan perusahaan untuk memperluas usaha dengan membuka beberapa unit bisnis atau anak perusahaan baru baik dalam lini bisnis yang sama maupun berbeda dengan bisnis inti perusahaan. Diversifikasi perusahaan dibedakan menjadi dua tipe yaitu diversifikasi operasional dan diversifikasi geografis. Tujuan dari penelitian ini adalah membuktikan pengaruh diversifikasi perusahaan terhadap manajemen laba pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2012 sampai tahun 2016 dan melihat tipe perusahaan mana yang menunjukkan tingkat manajemen laba paling tinggi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diversifikasi perusahaan berpengaruh negatif terhadap manajemen laba, dan tipe perusahaan single-segment domestic menunjukkan tingkat manajemen laba paling tinggi dilihat dari angka discretionary current accruals yang tinggi.