Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Compatibility drive train parts di PT Insera Sena Sidoarjo

PT Insera merupakan perusahaan yang bergerak pada industri perakitan sepeda. Sepeda yang diproduksi merupakan sepeda untuk merk sendiri dan sepeda merk lain dari luar perusahaan. Penelitian ini difokuskan untuk mengetahui hubungan antar drive train part. Hal ini sangat penting karena salah satu isu penting dalam perusahaan adalah permasalahan mengenai dead stock akibat komponen tidak kompatibel. Solusi permasalahan ini adalah dengan mengetahui hubungan antar komponen. Hubungan antar komponen tersebut adalah tabel compatibility maps. Tabel ini berisi tentang komponen-komponen drive train yang cocok satu dengan lainnya, sehingga risiko terjadinya ketidakcocokan antar komponen dapat diminimalisir. Compatibility maps dimulai dengan pembuatan grouping part, tabel tersebut yang menjadi salah satu dasar pembuatan compatibility maps. Compatibility maps tersebut akan dievaluasi oleh divisi RND dan OEM sehingga relevan dengan kondisi perusahaan. Compatibility maps diolah kembali menjadi suatu software yang memudahkan dalam perancangan sepeda. Hasil dari penelitian ini adalah compatibility maps dan tool yang mempermudah perancangan sepeda.

Creator(s)
  • (25415028) SAMUEL HANS SUYUDI
Contributor(s)
  • Siana Halim → Advisor 1
  • Indriati Njoto Bisono → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2019
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 03022214/IND/2019; Samuel Hans Suyudi (25415028)
Subject(s)
  • PRODUCTION PLANNING
  • PRODUCTION CONTROL
  • INVENTORY CONTROL
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject