Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Analisa pengaruh exterior, general interior, store layout dan interior display pada mall atmosphere terhadap shopping enjoyment di Grand City mall Surabaya

Grand City Mall Surabaya merupakan salah satu pusat perbelanjaan yang ada di Surabaya, resmi dibuka pada tanggal 10 Oktober tahun 2010 Berada di bawah naungan PT Hardayawidya Graha, terinspirasi dari Suntec Singapura. Sebelumnya, pada Maret 2009 event pertama diadakan di Convention & Exhibition Grand City Surabaya yang letaknya bersebelahan dengan Grand City Surabaya Mall, ada jalan penghubung (connection) sepanjang 30meter untuk pengunjung mall yang ingin ke area pameran melalui tiap lantai mall.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh Exterior, General Interior, Store Layout dan Interior Display pada Mall Atmosphere terhadap berbelanja menyenangkan ( Shopping Enjoyment ) pengunjung dari Grand City Mall Surabaya.Pembelajaran ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 104 responden yang merupakan konsumen yang berada di Grand City Mall Surabaya, di mana pengunjung yang pernah berkunjung di Grand City Mall Surabaya. Penelitian ini menggunakan teknik analisa Statisitical Product and Service Solution (SPSS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Exterior tidak berpengaruh terhadap Shopping enjoyment, sedangkan General Interior, Store Layout dan Interior berpengaruh dengan signifikan terhadap Shopping enjoyment pengunjung Grand City Mall Surabaya.

Creator(s)
  • (35414061) FELIX CENTYONO LESMANA
Contributor(s)
  • Edwin Japarianto → Advisor 1
  • Monica Ida Uniati Santoso → Examination Committee 1
  • Foedjiawati → Examination Committee 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2019
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 35010349/MAN/2019; Felix Centyono Lesmana (35414061)
Subject(s)
  • CONSUMER SATISFACTION
  • CONSUMERS--RESEARCH
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject