Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Perancangan standar layanan pegawai di PT. Klojen

PT. Klojen adalah sebuah perusahaan yang bergerak pada bidang TV kabel di Kota Lumajang, Jawa Timur. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah standar yang akan diterapkan pada pegawai PT. Klojen. Perancangan standar dilakukan berdasarkan tinjauan yang dilakukan penulis, yaitu dengan tahap awal membagikan kuesioner untuk menjaring dan membuat peringkat keluhan pelanggan. Kemudian, penulis melakukan observasi dan wawancara untuk mengetahui keluhan pelanggan lebih detail. Setelah itu penulis merancang standar layanan yang menjadi prioritas perbaikan. Perancangan dilakukan dengan cara membuat Standard Operational Procedure (SOP, instruksi kerja dan form yang diperlukan. Para pegawai diminta berlatih menerapkan layanan dengan standar tersebut. Penulis menyusun checklist untuk menilai atau memastikan apakah layanan sudah benar-benar dilaksanakan. Hasil checklist menunjukkan standar layanan telah berhasil di terapkan walaupun dengan waktu adaptasi yang berbeda-beda antara layanan dan antar pegawai.

Creator(s)
  • (25415055) WILLIAM PUTRA
Contributor(s)
  • Kriswanto Widiawan → Advisor 1
  • Monika Kristanti → Examination Committee 1
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2019
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 03022258/IND/2019; William Putra (25415055)
Subject(s)
  • TOTAL QUALITY MANAGEMENT
  • QUALITY CONTROL
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject