Please take a moment to complete this survey below

Library's collection Library's IT development Cancel

Desain exhaust manifold BMW 528i e39 untuk meningkatkan kinerja

Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan kinerja mesin dari mobil BMW 528i e39 dengan cara melakukan modifikasi pada bagian exhaust. Bagian yang dimodifikasi meliputi header, kolektor, dan resonator dengan menggunakan 4 macam konfigurasi untuk mencari hasil yang terbaik. Dengan mendesain exhaust manifold yang lebih baik, aliran gas buang dari mesin akan lebih lancar dan lebih sesuai dengan karakteristik kinerja mesin yang diinginkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan mendesain exhaust manifold dengan perhitungan rumus. Kemudian hasil perhitungan tersebut digambar dengan menggunakan program Inventor untuk mempermudah pengerjaan pembuatan serta melakukan perhitungan pressure loss pada tiap pipa silinder. Pengujian dilakukan dengan menggunakan dyno-test untuk mengetahui daya dan torsi mesin, serta membandingkan grafik kinerja dari penggunaan X-pipe dan Y-pipe. Hasil penelitian menunjukan peningkatan daya maksimum sebesar 14.25% dan torsi maksimum sebesar 17.4%. Hasil uji emisi suara menunjukkan kenaikan level tekanan suara sebesar 16.5 dB dari 52.3 dB menjadi 68.8 dB pada putaran mesin 600 rpm dan 12.9 dB dari 70.4 dB menjadi 83.3 dB pada putaran mesin 6000 rpm di banding kondisi standar.

Creator(s)
  • (24415009) LEONARDO ANDRIANO SUBARJA
Contributor(s)
  • Sutrisno S.T.,M.T. → Advisor 1
  • Fandi Dwiputra Suprianto, S.T., M.Sc. → Examination Committee 1
  • Ninuk Jonoadi → Examination Committee 2
Publisher
Universitas Kristen Petra; 2019
Language
Indonesian
Category
s1 – Undergraduate Thesis
Sub Category
Skripsi/Undergraduate Thesis
Source
Skripsi No. 04011317/MES/2019; Leonardo Andriano Subarja (24415009)
Subject(s)
  • AUTOMOBILES--MOTORS--EXHAUST GAS
  • AUTOMOBILES--PERFORMANCE
File(s)

Similar Collection

by creator, contributor, or subject