Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelAliran udara sangat penting dalam proses pembakaran di ruang bakar mesin diesel. Aliran udara yang turbulent pada ruang bakar harus terjadi agar pencampuran bahan bakar dengan udara lebih sempurna sehingga menghasilkan pembakaran yang efisisen. Analisa aliran udara turbulen tersebut dapat diamati dengan melihat parameter mean velocity, swirl ratio, turbulence intensity serta turbulent kinetic energy. Analisa gerakan udara yang terjadi pada ruang bakar akan lebih mudah jika dianalisa menggunakan metode PIV (particle image velocimetry). Percobaan yang dilakukan menggunakan variasi bukaan katup helikal agar dapat mengetahui pengaruhnya terhadap aliran udara pada silinder ruang bakar. Hasil dari studi kasus ini, menunjukkan bahwa perbedaan besar bukaan katup mempunyai pengaruh terhadap karakteristik aliran udara di dalam silinder. Parameter seperti mean velocity ,swirl ratio, turbulence intensity serta turbulent kinetic energy akan berubah seiring dengan besarnya wilayah bukaan katup helikal. Hasil terbaik didapatkan pada kombinasi bukaan katup tangential ditambah 25% katup helikal yang menghasilkan mean velocity pada kecepatan 1.14m/s ,1.71 pada nilai swirl ratio ,2.54 pada nilai turbulence intensity, dan 3.23 m2/s2 turbulent kinetic energy.