Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelCV Bintang Lima Plastindo merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi bijih plastik tali rafia. CV Bintang Lima Plastindo belum mempunyai jadwal perawatan mesin sehingga ketika mesin mengalami kerusakan, operator tidak siap dan membutuhkan waktu lebih lama untuk memperbaiki kerusakan tersebut. Kerusakan mesin yang ditimbulkan dapat membuat downtime dari mesin menjadi besar sehingga mempengaruhi performa dari mesin. Nilai efektivitas dari mesin diukur dengan perhitungan overall equipment effectiveness (OEE). Nilai OEE perusahaan saat ini adalah 56,56%, di mana nilai tersebut jauh dibawah standar nilai ideal OEE. Penelitaian ini bertujuan untuk membuat jadwal perawatan untuk perusahaan. Jadwal perawatan dibuat berdasarkan data antar kerusakan dari setiap jenis kerusakan. Jadwal yang sudah dibuat kemudian disimulasikan dan mendapatkan peningkatan nilai OEE sebesar 0,73%. Kenaikan ini membuat potensi pendapatan perusahaan senilai Rp1.098.412.984.