Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPT X merupakan perusahaan swasta yang bergerak dibidang pembuatan senjata (Alutsista) Alat Utama Sistem Senjata Tentara Nasional Indonesia. Perusahaan selama ini memiliki masalah pada manajemen gudang dimana penataan bahan baku pada rak yang diletakan sembarang, pencatatan keluar dan masuk barang masih manual dan juga memiliki masalah pada SOP (Standard Operating Procedure) gudang. Pada gudang bahan baku terdapat 7 rak yang setiap raknya terdiri dari 3 susun. Dengan melakukan perubahan layout gudang bisa membuat aktivitas di gudang sendiri menjadi lebih efisien. Kemudian dengan menerapkan metode penyimpanan tetap dan pemberian label identitas pada setiap rak membuat waktu pencarian dan pengambilan barang sebelum sebesar 37.092 detik dan sesudah sebesar 23.632 detik. Untuk perubahan SOP sendiri sebelumnya perusahaan memiliki 3 SOP dan perencanaan baru menjadi 7 SOP. Pada SOP sendiri dilakukan pemisahan, penggabungan dan penyederhanaa kalimat pada SOP lama ke SOP baru. Penggunaan Visual Basic for Applications untuk pencatatan keluar dan masuk barang sendiri untuk memudahkan operator gudang dalam melakukan proses pendataan dan juga mengurangi resiko terjadinya salah masuk data.