Please take a moment to complete this survey below
Library's collection Library's IT development CancelPenelitian ini terinspirasi dari kegagalan mahasiswa akuntansi untuk mempraktekkan pengetahuan mereka sesuai dengan pilihan karir mereka di bidang akuntansi, yang pada gilirannya menjadi perhatian penyelenggara pendidikan tinggi dan asosiasi akuntan untuk dipecahkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui niat mahasiswa akuntansi untuk menjadi akuntan pada pendidikan akuntansi di Indonesia. Pengumpulan data dilakukan melalui survei dengan kuesioner yang melibatkan mahasiswa sarjana akuntansi baik perguruan tinggi swasta dan perguruan tinggi negeri, serta pendidikan vokasi negeri dan pendidikan vokasi swasta Pulau Jawa, Indonesia. Kuesioner yang terkumpul sebanyak 311 orang dianalisis menggunakan Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian membuktikan bahwa lingkungan belajar dan persepsi mahasiswa merupakan faktor yang mempengaruhi niat mahasiswa berkarir di bidang akuntansi.